Jumat, 16 Agustus 2013

Mari berkenalan dengan Tenri dan dapatkan kado spesialnya ;)

Halo, setelah pindah rumah dan memutuskan untuk membuka kios RnC kembali di teras rumah yang beralamat Perumahan Citra Daya Permai 2 (eks. Kodam 2) Jalan Terpedo 3 samping SMP 34 Daya, Makassar, saya berpikir tak akan banyak waktu untuk memposting dan ber-blog ria untuk sementara waktu. Saya memutuskan untuk mengangkat seorang asisten yang akan mengisi dan berbagi cerita melalui dunia maya seputar camane craft. Jadi saya akan bergerak di belakang layar, sementara Tenri akan bergelut di dunia maya. Kami berkolaborasi. Yukkk... berkenalan dengan Tenri...



Yipyip............ Nama saya Tenri Esa, senang dipanggil Tenri saja, kadang ada yang memanggil Endy. Beberapa bulan lalu umur saya cukup 17 tahun. Saya lahir tanggal 1 Mei 1996. Hobi saya jingkrak jingkrak di kamar sambil dengar musik ceria.
 
 Oya, saya punya dua sahabat sejak kecil. Namanya Angelina dan Siti Murkiyamah. Kesukaan kami sejak kecil adalah main lompat tali. Mungkin ini juga yang mempengaruhi saya sampai sekarang senang lompat-lompat sambil jingkrak jingkrak... Hehehe...
 


Saat ini saya tinggal bersama mama. Ini foto mama saya. Usia kami cukup dekat, kami hanya beda 20 tahun loh. Namanya Indo Masse, tapi supaya terdengar keren, dia senang dipanggil Immas, hehehe... Kapan-kapan saya cerita banyak yah soal mama dan kegemarannya menanam bunga.




Hal yang paling saya percaya saat ini adalah, jalan hidup mesti saya sendiri yang menentukan. Saya hanya ingin melakukan apa yang senang kulakukan selama saya bertanggung jawab dan tidak menyakiti orang lain. Itu saja. Oya, saya juga senang menonton film dan membaca cerpen. Saya bercita-cita suatu hari bisa menerbitkan buku kumpulan cerpenku sendiri. Kapan yaaaaaah???

 Sebagai perkenalan, saya mau bagi-bagi hadiah... Camane Craft dan RnC shop mempersembahkan 3 buah mini pocketbook dengan sampul dari atlas bekas yang dicetak pada tahun 1996 (sama dengan tahun kelahiranku hehehe...) . Masing-masing sampulnya peta Asia, Rusia, dan Yogyakarta-Surabaya. Ukuran mini pocketbooknya 8,5 x 12,5 cm dengan isi 100 halaman.
 

Caranya?
Tebak apa yang saya lakukan dan kira-kira apa yang terjadi sampai saya melakukan gerakan ini :

Tiga jawaban paling unik dan menarik akan mendapatkan masing-masing satu mini pocketbook.

Syaratnya???
1. Follow twitter @ekbess
2. Like fan page Camane Craft
3. Berlaku bagi kamu yang berdomisili di kota Makassar saja 
dan sudah menjadi follower blog Camane Craft.

Ditunggu jawabannya paling lambat tanggal 31 Agustus melalui komentar di blog ini,
 atau via twitter dengan menuliskan jawaban beserta hashtag #duniatenri
juga bisa via facebook dengan menuliskan jawaban kamu di wall fanpage Camane Craft

Yukkkkk....

5 komentar:

  1. Tenri sedang menari-nari gembira karena mendapatkan tiket pesawat dan all akomodasi keliling Indonesia.. yeayy ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Halo Siti Raeesah... terima kasihsudah berpartisipasi dalam giveaway Tenri... bisa minta alamatmu? :)

      Hapus
  2. Tenri lagi salto karena lagi senang dapat banyak teman baru (y)

    BalasHapus
  3. Halo Fhiera ... terima kasih sudah ikut giveawaynya Tenri...bisa minta alamat supaya bisa kirim pocketbooknya? ;)

    BalasHapus

Creativity and Share with love...